Senin, 20 Juni 2011 08:19 WIB
REPUBLIKA.CO.ID,BOGOR--Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Bogor Jawa Barat akan menyediakan fasilitas jaringan internet gratis di sejumlah titik di komplek perkantoran pemerintah daerah pada 2012
"Hotspot akan ditebar di sejumlah titik perkantoran, mulai dari kantor Sekretaris Daerah, DPRD hingga Pendopo Bupati," kata Sekretaris Diskominfo Kabupaten Bogor, Sony Abdusyukur, di Bogor, Senin.
Sony menyebutkan, pemasangan Hotspot tersebut bertujuan untuk mengenalkan penyampaian informasi kepada masyarakat melalui jaringan internet agar lebih cepat. Hotspot dapat dinikmati masyarakat atau pengunjung Setda, DPRD dan pendopo bupati secara gratis dengan jaringan terluas mulai tahun depan.
"Ini merupakan upaya kita untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dan pengenalan teknologi internet," katanya.
Menurut Sony, melalui internet, masyarakat tak perlu lagi kesulitan mencari informasi yang dibutuhkan.
"Diharapkan hotspot menjadi solusi bagi masyarakat dalam mendapatkan informasi dan teknologi," kata Sony.
Selain itu, kata Sony penyediaan Hotspot tersebut juga sebagai upaya Pemkab dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan teknologi dan informasi, mendorong kemandirian masyarakat.
Terkait pengelolaannya, Sony menjelaskan, pengelolaan hotspot akan berada di bawah bidang Teknologi Informasi (TI) Diskominfo. "Pengelola langsung oleh IT Diskominfo ini untuk meringankan beban anggaran serta lebih mudah mengontrolnya," katanya.
Sony menambahkan, program Hotspot tersebut akan dikembangkan secara bertahap, untuk langkah awal pemasangan jaringan Hotspot baru di komplek Perkantoran Pemda.
Rencananya, tahun yang akan datang dilakukan pelebaran titik-titik hotspot di sekitar Komplek Perkantoran Pemkab. Saat ini pihaknya tengah mempersiapkan kelengkapan alat dan sarana prasarana pemasangan jaringan Hotspot di komplek Pemda.
"Tapi itu semua butuh waktu karena kita harus menyediakan peralatan canggih dan manajemen yang bagus," katanya.
"Hotspot akan ditebar di sejumlah titik perkantoran, mulai dari kantor Sekretaris Daerah, DPRD hingga Pendopo Bupati," kata Sekretaris Diskominfo Kabupaten Bogor, Sony Abdusyukur, di Bogor, Senin.
Sony menyebutkan, pemasangan Hotspot tersebut bertujuan untuk mengenalkan penyampaian informasi kepada masyarakat melalui jaringan internet agar lebih cepat. Hotspot dapat dinikmati masyarakat atau pengunjung Setda, DPRD dan pendopo bupati secara gratis dengan jaringan terluas mulai tahun depan.
"Ini merupakan upaya kita untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dan pengenalan teknologi internet," katanya.
Menurut Sony, melalui internet, masyarakat tak perlu lagi kesulitan mencari informasi yang dibutuhkan.
"Diharapkan hotspot menjadi solusi bagi masyarakat dalam mendapatkan informasi dan teknologi," kata Sony.
Selain itu, kata Sony penyediaan Hotspot tersebut juga sebagai upaya Pemkab dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan teknologi dan informasi, mendorong kemandirian masyarakat.
Terkait pengelolaannya, Sony menjelaskan, pengelolaan hotspot akan berada di bawah bidang Teknologi Informasi (TI) Diskominfo. "Pengelola langsung oleh IT Diskominfo ini untuk meringankan beban anggaran serta lebih mudah mengontrolnya," katanya.
Sony menambahkan, program Hotspot tersebut akan dikembangkan secara bertahap, untuk langkah awal pemasangan jaringan Hotspot baru di komplek Perkantoran Pemda.
Rencananya, tahun yang akan datang dilakukan pelebaran titik-titik hotspot di sekitar Komplek Perkantoran Pemkab. Saat ini pihaknya tengah mempersiapkan kelengkapan alat dan sarana prasarana pemasangan jaringan Hotspot di komplek Pemda.
"Tapi itu semua butuh waktu karena kita harus menyediakan peralatan canggih dan manajemen yang bagus," katanya.
0 comments:
Posting Komentar