RSS

Foto Jenazah Osama yang Beredar Diduga Hasil Rekayasa

 video foto
Nograhany Widhi K - detikNews


Foto Jenazah Osama yang Beredar Diduga Hasil Rekayasa
(AFP)

Jakarta - Beredar foto kepala Osama bin Laden yang berdarah-darah beberapa jam setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama mengumumkan kematian Osama. Belakangan diketahui, foto itu kemungkinan hasil rekayasa.

Foto di atas membandingkan dua foto Osama. Yang sebelah kiri, menunjukkan foto yang beredar di internet pada 2 Mei 2011 kemarin. Osama terlihat berdarah-darah, terutama di bagian mata dan dahinya.

Cambang dan jenggot lebat menghiasi Osama, tanpa sorban yang biasanya dikenakan. Terlihat juga pakaian dalam Osama yang compang-camping. Perhatikan posisi mulutnya yang setengah terbuka, seperti sedang berbicara. Televisi Pakistan mendeskripsikan foto tersebut adalah 'unconfirmed' alias belum terkonfirmasi bahwa itu adalah foto Osama.

Sekarang, bandingkan gambar sebelah kanan. Dengan posisi, mimik muka, posisi mulut, dan wajah yang sama persis. Bedanya, baju Osama tampak rapi, bersorban dan tanpa noda darah.

Kedua foto ini disandingkan oleh AFP, Selasa (3/5/2011) dan menyatakan bahwa gambar itu kemungkinan besar dikopi dan ditempel pada foto badan seseorang yang bukan milik Osama.

Sebelumnya diberitakan Osama tewas tertembak dalam satu operasi intelijen di pinggiran Abottabad, 50 km barat daya Islamabad, ibukota Pakistan.

Pejabat-pejabat AS menyatakan, sebuah tim kecil penyerang, diturunkan dari helikopter ke tempat persembunyian Osama di sebuah gedung berharga Rp 8,5 miliar. Osama tertembak di dada dan kepala, setelah terlibat baku tembak.

Selain seorang wanita dan Osama, yang tewas adalah anak lelaki Osama, kurirnya dan saudara pria kurir tersebut. Sementara, dua istri Osama dan 4 anak-anaknya ditahan.


(nwk/asy)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 comments:

Posting Komentar